Ucap Janji Mahasiswa Prodi D-III TRR Purwokerto Tahun 2017
UCAP JANJI MAHASISWA
PRODI D-III TEKNIK RADIODIAGNOSTIK DAN RADIOTERAPI PURWOKERTO
JURUSAN TEKNIK RADIODIAGNOSTIK DAN RADIOTERAPI
POLTEKKES KEMENKES SEMARANG 2017
Kegiatan Upacara Ucap Janji Mahasiswa Semester III Prodi D III Teknik Radiodiagnostik dan radioterapi Purwokerto Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan radioterapi Poltekkes Kemenkes Semarang adalah kegiatan akademik yang dilakukan sebelum mahasiswa menjalani praktik klinik yang pertama (PKL 1) di rumah sakit. Tujuannya adalah menumbuhkan kesadaran akan kehidupan bermasyarakat dengan berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, menanamkan tanggung jawab mahasiswa terhadap profesi Radiografer agar selalu menerapkan kode etik profesi dalam berhubungan dengan masyarakat; dan membangun komitmen dalam diri mahasiswa untuk selalu menjaga nama baik almamater dan belajar sungguh-sungguh agar dapat menjalankan PKL di Instalasi Radiologi dengan baik dan benar.
Pelaksanaan Upacara Ucap Janji Mahasiswa Semester-III Prodi D III Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Purwokerto Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Poltekkes Kemenkes Semarang Tahun Akademik 2017/2018 dilaksanakan pada Hari Senin, 19 September 2017 bertempat di Auditorium Kampus 7 Poltekkes Kemenkes Semarang Jl. Baturaden Raya Km. 12 Baturaden Purwokerto. Kegiatan ucap janji dihadiri oleh orang tua/wali mahasiswa, Clinical Instruktur, perwakilan dari Prodi dan Jurusan di Kampus 7 Baturaden Purwokerto, serta dihadiri Kasubag ADAK Poltekkes Kemenkes Semarang.
Sambutan Kaprodi D-III TRR Purwokerto (ibu Dartini, SKM,M.Kes)
Penandatanganan naskah ucap janji
Pemberian sertifikat mahasiswa Terbaik 1,2 dan 3 semester III dan V