Sharing Session Lulusan dengan Adi Husada Cancer Center

Bertempat di Aula lantai 5 Gedung Pascasarjana Poltekkes Semarang, pada tanggal 17 September 2019 telah diadakan acara sharing session dengan perwakilan Adi Husada Cancer Center (AHCC) Surabaya. Kegiatan ini merupakan bentuk pendekatan pihak AHCC terhadap lulusan baru radiografer yang akan bekerja di bidang radiodiagnostik maupun radioterapi.  Peserta yang hadir adalah alumni D3 TRR Semarang, DIV Teknik Radiologi kelas reguler, alih jenjang radiodiagnostik dan radioterapi serta mahasiswa tingkat akhir.

WhatsApp Image 2019-09-21 at 12.22.01

WhatsApp Image 2019-09-21 at 12.21.58

WhatsApp Image 2019-09-21 at 12.21.59 (1)

Paparan yang disampaikan mengenai profil rumah sakit, jenis layanan, pusat layanan kanker terpadu, tindakan terapi tersertifikasi internasional, dan pegawai/staf medis di sana memiliki punya sertifikasi internasional.  Hadir dalam kesempatan ini Bapak M. Mushollin (HRD), Bapak Akhmad Haries F (Fisikawan Medis) dan Bapak Nugroho Yudho Susilo (radiografer radioterapi / alumni D-IV TR Radioterapi tahun 2019). Pihak Jurusan menyambut baik kegiatan tersebut dan berharap ke depan, akan semakin banyak kegiatan serupa di JTRR. Semoga dengan banyaknya kegiatan rekrutmen di kampus, maka akan menyerap alumni lebih cepat dan dapat memenuhi capaian sasaran mutu lulusan bekerja dalam 6 bulan pertama.

WhatsApp Image 2019-09-21 at 12.22.01 (1)

WhatsApp Image 2019-09-21 at 12.22.00

admin

Situs resmi Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Poltekkes Kemenkes Semarang

Mungkin Anda juga menyukai