Serah Terima Tugas Pengelola Jurusan

Pada hari Rabu, 13 Februari 2019 telah diadakan Serah Terima Tugas dari Pengelola Jurusan TRR Tahun 2014-2018 kepada Pengelola Periode 2018-2022. Kegiatan ini ditandai dengan penyerahan LPJ dan memori jabatan dari Ketua Jurusan periode 2014-2018 Ibu Rini Indrati, S.Si, M.Kes kepada Direktur Poltekkes Kemenkes Semarang, yang diwakili oleh Wakil Direktur 1, Bapak Edy Susanto, SH, S.Si, M.Kes. Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan dokumen LPJ kepada Ibu Fatimah, SST, M.Kes selaku Ketua Jurusan TRR Periode 2018-2022 dan penandatangan berita acara, dengan disaksikan oleh Wakil Direktur 2 Bapak Jeffri Ardiyanto, M.App.Sc.

WhatsApp Image 2019-02-13 at 11.39.34

Serah terima tugas diikuti dengan penandatangan berita acara serah terima Ketua dan Sekretaris Prodi. Prodi DIII TRR Semarang dari Bapak Ardi Soesilo W, ST, M.Si kepada Ibu Darmini, S.Si, M.Kes, Prodi DIV Teknik Radiologi dari Ibu Siti Masrochah, S.Si, M.Kes kepada Bapak Bapak Ardi Soesilo W, ST, M.Si, serta Sekretaris Prodi DIII TRR Purwokerto dari Bapak Agus Subagiyo, SIP, M.Kes kepada Ibu Asri Indah Aryani, SKM, M.Kes.

Dalam sambutannya, Ketua Jurusan memperkenalkan susunan pengelola Jurusan periode 2018-2022, sebagai berikut:

  1. Ketua Jurusan, Ibu Fatimah, S.ST, M.Kes
  2. Sekretaris Jurusan, Ibu Siti Masrochah, S.Si, M.Kes
  3. Kaprodi D-3 TRR Semarang, Ibu Darmini, S.Si, M.Kes
  4. Kaprodi D-3 TRR Purwokerto, Ibu Dartini, SKM.,M.Kes,
  5. Sekretaris Prodi DIII TRR Purwokerto, Ibu Asri Indah Aryani, SKM, M.Kes
  6. Kaprodi DIV Teknik Radiologi, Bapak Ardi Soesilo Wibowo, ST., M.Si
  7. Koordinator ADAK, Ibu Emi Murniati, SST, M.Kes
  8. Koordinator ADUM, Ibu Sudaryati, SS
  9. Kasub Unit Laboratorium, Ibu Yeti Kartikasari, S.T., M.Kes
  10. Kasub Unit penjaminan Mutu, Ibu Dwi Rochmayanti, S.ST, M.Eng
  11. Kasub Unit Penelitian dan Pengabmas, Ibu Sri Mulyati, S.Si, MT
  12. Kasub Unit Pengembangan Karir, Bapak M Irwan Katili, SPd, M.Kes
  13. Kasub Unit IT, Bapak Agung Nugroho S., S.ST, M.Tr.ID

Ketua Jurusan mengajak segenap komponen di JTRR untuk bekerja sama, bekerja bersama, untuk mencapai sukses bersama. Ciptakan inovasi dan kreativitas dalam berkarya, berupaya tepat waktu dalam setiap kegiatan dan lekat teknologi. Semoga JTRR terus menjadi institusi penghasil radiografer terdepan, dan nomor satu di Indonesia, serta siap menyongsong visi 2025 untuk menjadi Jurusan yang diakui internasional.

WhatsApp Image 2019-02-13 at 11.35.26

admin

Situs resmi Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Poltekkes Kemenkes Semarang

Mungkin Anda juga menyukai