Diklat Evaluator Protokol Pemeriksaan dan QA/QC pada Modalitas CT Scan – MRI

  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • 5

Dalam membekali lulusan JTRR dalam perkembangan protokol pemeriksaan dan QC/QA modalitas CT Scan – MRI untuk mahasiswa DIV Teknik Radiologi, JTRR melakukan sertifikasi keahlian yang dilakukan secara Daring dalam masa pandemi Covid-19 ini. Dalam kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa calon lulusan DIV Teknik Radiologi kelas reguler dan Alihjanjang yang berlangsung selama 2 (dua) hari pada tanggal 18 dan 19 Agustus 2020. Narasumber dalam kegiatan diklat ini diantaranya adalah :

  1. Wahyu Widiyanto, S.Si
  2. Hidayat Agus Sabaruddin, S.ST
  3. Mochamad syafiíe, S.Tr.Rad
  4. Gatot Murti Wibwowo, S.Pd, M.Sc

Dalam pelatihan ini dilakukan secara asinkron menggunakan PEP (Profesional Education Platform), penjelasan secara langsung menggunakan media zoom meeting, serta praktikum mandiri mahasiswa menggunakan aplikasi Onis.

Kegiatan ini merupakan kerjasama Polkesmar dengan PT Siemens Healthineers Indonesia yang sudah berjalan selama 7 tahun. Modifikasi pelatihan yang berbeda dari tahun sebelumnya diharapkan masih dapat dipahami oleh mahasiswa dan dapat diaplikasikan pada waktu bekerja di Rumah Sakit.

Dalam kegiatan online ini mahasiswa merasa senang dan memberikan kesan positif terhadap pelaksanaan dan penjelasan materi yang diberikan, namun masih terdapat beberapa kendala dari akses internet karena peserta berasal dari berbagai daerah di Nusantara.

Pada akhir kegiatan Diklat dilakukan penutupan oleh Ibu Ketua Jurusan Ibu Fatimah S.ST, M.Kes dan didapat peserta terbaik selama diklat Evaluator Protokol CT Scan – MRI kelas Alihjenjang adalah Pujiati dan kelas Reguler adalah Agnes Cahyaningtyas serta untuk QA/QC CT Scan – MRI kelas Alihjenjang adalah Pujiati dan kelas Reguler adalah Agnes Cahyaningtyas.

admin

Situs resmi Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Poltekkes Kemenkes Semarang

Mungkin Anda juga menyukai