Pelatihan Pesawat Panoramik dan Cephalometry

  • 6
  • 7
  • 8
  • 9
  • 10
  • 11
  • 12
  • 13
  • 14

Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi telah melakukan penerimaan pesawat panoramik cephalometry pada tahun 2019. Pengadaan alat ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa mengenai teknik pemeriksaan gigi, panoramik dan cephalometry.

Pada hari Senin, 24 Februari 2020 JTRR mengadakan kegiatan workshop pelatihan Panoramik dan Cephalometry. Kegiatan ini diawali dengan pembukaan oleh Ketua Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi dan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh applicant Saudara Steffi dan Arnefia mengenai pengenalan alat dan fungsi alat panoramik cephalometry di Ruang Rapat JTRR. Setelah pemaparan materi diadakan sesi tanya jawab yang diantaranya dosen membahas mengenai penggunaan segmentasi panoramik, poros perputaran dalam panoramik, dosis yang dikeluarkan, post processing, dan dimensi pemeriksaan yang dilakukan.

Kegiatan hands on dilakukan pada pukul 09.00 – 10.30 oleh kelompok 1 yang terdiri atas 15 orang dosen dan staff JTRR, dilanjutkan sesi kedua pada pukul 10.30 – 12.00 yang terdiri atas 14 dosen dan staff JTRR. Kegiatan hands on dimaksudkan untuk mengetahui aplikasi penggunaan pesawat panoramik cephalometry dalam perkuliahan praktek mahasiswa. Dengan adanya pesawat baru ini, diharapkan dapat meningkatkan skill mahasiswa dalam penguasaan teknik radiografi panoramik dan cephalometry.

admin

Situs resmi Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Poltekkes Kemenkes Semarang

Mungkin Anda juga menyukai